membahas tentang bahasa jepang dan juga budaya jepang / talk about japan and japanese culture


Jun 26, 2018

Beberapa Cara Belajar Bahasa Jepang Dengan Mudah !!!


            Sebenarnya belajar suatu bahasa itu mudah jika yang kita lakukan adalah untuk membiasakan diri bukan dengan mengingat semata . Saat kita masih kecil , kita sering mendengar kata-kata yang tidak pernah kita dengar sebelumnya . dan karena kita sering mendengarkan , akhirnya kita bisa mengingat suatu kata tersebut tanpa belajar untuk mengingatnya . begitu juga dengan belajar bahasa pada umur kita sekarang . cara membiasakan seperti ini memang ampuh sekali dan juga mudah untuk dilakukan jika memiliki partner atau rekan untuk dapat mengajak dia  berbincang .

          Untuk yang tidak memiliki partner ataupun rekan untuk diajak berbicara , mungkin beberapa cara ini juga dapat membuat anda untuk terbiasa dengan bahasa terutarama bahasa jepang . beberapa cara tersebut antara lain :

1. Sering bermain game yang berbasis bahasa jepang

              Untuk pecinta game , kita bisa mempelajari bahasa jepang dari hobi kita yaitu bermain game . saat kita bermain game yang bahasanya tidak kita mengerti ,saat keadaan yang sulit dimana mungkin suatu perkataan digame tersebut dapat memiliki petunjuk untuk menyelesaikan game tersebut . kita akan berusaha untuk menerjemahkannya dan mencari tau artinya dan saat kita tau artinya kita juga berhasil menyelesaikan game tersebut dan juga mengetahui artinya . dan kemungkinan besar juga kata yang kita pelajari untuk menyelesaikan sebuah game itu juga ada digame jepang lainnya dan itu juga dapat membuat anda terbiasa dengan huruf bahasa jepang apalagi game tersebut memiliki audio jepangnya sebagai contoh game Go Go Nipon !! dan lainnya .


2. Membaca suatu dialog dengan keras

           Cara ini juga dapat untuk meningkatkan kepercayaan diri seseorang , ada beberapa tahap yang diterapkan yaitu : Membacanya disuatu ruang tertutup sendirian  , Membacanya di depan teman dan juga membacanya di depan orang yang tidak kita kenal .  tahap ini agar membuat anda terbiasa dengan suatu tekanan . pada tahap akhir yaitu membaca didepan orang yang tidak kita kenal seperti contoh mengikuti suatu kompetisi dimana itu boleh debat ataupun pidato bahasa jepang . Seperti contoh Foto dibawah ini .


3. Mengubah Bahasa Pada Ponsel anda

        Cara ini mungkin akan sulit untuk seorang pemula , akan tetapi jika anda sudah mengetahui isi dalam ponsel anda akan mudah untuk anda mengetahui bahasa jepang dari kata-kata yang terdapat pada ponsel anda yaitu seperti Nomor telepon ( Denwa Bango ) dan lainnya .



4. Sering Chatting dengan Orang jepang

    Cara ini yang menurut saya yang paling ampuh karena saya sendiri juga menerapkannya . untuk mencari teman chatting orang jepang agak sedikit sulit karena orang jepang biasanya juga tidak mudah terbuka untuk orang yang tidak dikenal . tetapi jangan terburu-buru , anda dapat berkenalan dengan menggunakan Facebook ataupun Line ( orang jepang biasanya lebih menggunakan Line dari pada Facebook ) .  



Sekian untuk artikel kali ini semoga bermanfaat bagi yang membaca . Jika ada salah kata mohon komentar dibawah .jangan lupa untuk berlangganan dengan menggunakan email dan juga jangan lupa untuk dishare , semakin ramai pengunjung semakin semangat saya untuk mengupdate postingan :D. tunggu tips belajar bahasa jepang lainnya di Blog ini . Sekian dan Terima kasih . Bye - Bye  Domo Arigatou Gozaimasu , Benkyou ganbatte kudasai  ( どもうありがとうございます, 勉強頑張ってください)  .....!! :D 




No comments:

Post a Comment